"Aku tak memperhatikan hal itu dan aku rasa para pemain di ruang ganti juga begitu, jadi hal itu tak mengganggu kami, tidak, sama sekali tidak. Dia adalah kapten kami, saat ini dia masih kapten kami dan semoga akan seterusnya begitu," kata kiper berusia 21 tahun tersebut.
"Aku tak pernah memikirkan perihal bagaimana rasanya bila ia pergi. Bagiku, mereka (Fabregas dan Nasri) masih merupakan pemain Arsenal. (Kepergian) mereka akan menjadi kerugian besar karena mereka adalah dua pemain hebat, tapi mereka masih berada di Arsenal saat ini."
Nasri santer diberitakan sebagai incaran utama duo klub asal Manchester. Sementara itu, Fabregas dikabarkan telah tak sabar untuk kembali ke pelukan mantan timnya dahulu, Barcelona. Salah satu alasan di balik keinginan hijrah dua bintang muda tersebut adalah penampilan Arsenal yang tak konsisten sehingga sulit bersaing dalam perebutan gelar juara.
http://bola.kompas.com/read/2011/08/01/20434682/Arsenal.Rugi.Besar.Bila.Ditinggal.Fabregas.dan.Nasri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar